Cara Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Donat
Donat merupakan kue bulat yang sering dinikmati oleh masyarakat di seluruh dunia. Kali ini kami tim kreator kerajinan akan memberikan tutorial mengenai cara membuat donat dari kain flanel yang bisa digunakan sebagai gantungan kunci.
Langsung saja kita siapkan terlebih dahulu alat dan bahan dalam membuat kreasi kali ini.
Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Donat
Alat dan Bahan dalam Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Donat
Berikut alat dan bahan-bahannya.1. Kain Flanel
2. Gunting Benang Wol
3. Dakron
4. Benang
5. Jarum
6. Pola Berbentuk Bulat
7. Tang
8. Gantungan Kunci
9. Gunting
10. Spidol
11. Tali Satin
12. Lem Tembak
Langkah-Langkah dalam Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Donat
2. Gunting pola yang sudah dibuat.
3. Langkah ke-3, kita beri lem pada sisi seperti gambar 3 lalu kita tempelkan tali untuk digunakan sebagai pengait gantungan kunci.
4. Jahit bagian tengah secara keseluruhan.
5. Olesi lem pada bagian tengah yang sudah dijahit agar lebih merekat.
6. Selanjutnya jahit bagian samping secara memutar dan isi dengan dakron sedikit demi sedikit sampai semua bagian samping dijahit dan dakron terisi penuh.
7. Jahit seluruhnya dan jangan sampai dakron terisi terlalu banyak yang membuat donat kita menjadi keras.
8. Siapkan Kain flanel berwarna pink untuk hiasan topping donat flanel kita.
10. Gunting pola yang sudah dibuat.
11. Gunting bagian sampaing dengan pola W ata membetuk bulatan berlenggak-lenggok.
12. Jahit pola yang sudah dibuat, dengan 3 warna benang yang berbeda. Seperti gambar 12.
14. Tempel pada donat flanel kita.
15. Lem sisi yang masih terlihat kurang merekat.
16. Ambil gantungan kunci, lalu kita pasangkan ke pengait yang telah dibuat sebelumnya.
17 Selesai dan kreasi kali ini siap digunakan.
Akhir Kata
Demikianlah tutorial kami mengenai cara membuat gantungan kunci dari kain flanel.
Semoga bermanfaat, terima kasih telah berkunjung dan selamat mencoba.
Sumber Pembuat