Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Love Lucu

Cara Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Love
Souvenir kerajinan tangan berupa gantungan kunci adalah  benda yang disukai oleh semua orang. Kegunaan dari gantungan kunci ialah sebagai hiasan kunci, untuk lebih mudah mengenal kunci, dan mempermudah kunci ditemukan.

Gantungan kunci bisa dibuat dari mana pun salah satunya gantungan kunci dari kain flanel yang sangatlah mudah cara pembuatannya. Kita tinggal menyediakan beberapa bahan penting yang harganya sangat terjankau sekali.

Berikut kami paparkan bagaimana langkah pembuatannya.

Alat dan Bahan dalam Pembuatan Gantungan Kunci dari Kain Flanel 

Alat dan bahan yang harus/wajib ada, kami paparkan lengkap dibawah ini dengan gambar agar lebih jelas sehingga tidak salah dalam menyiapkan perlengkapannya.
Alat dan Bahan


Langkah dalam Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Love

Nah sesudah kita menyiapkan semua peralatan dan bahan yang harus ada. Langsung saja kita buat souvenir gantungan kunci ini.

1. Pertama-tama kita buat terlebih dahulu pola LOVE pada kertas dengan ukuran yang sobat inginkan. Lalu barulah kita potong kain flanel dengan pola yang sudah kita buat. Disini kita memerlukan 2 buah pola kain flanel bentuk love.

souvenir kain flanel

Lihat Juga : Cara Membuat Gantungan Kunci Emoticon dari Kain Flanel

2. Sesudah itu, ambilah tali satin, potong beberapa panjang. Lalu kita tempelkan pada bagian ujung kain flanel seperti gambar dibawah ini.
hasta karya dari kain flanel

3. Selanjutnya kita jahit tapi jahitnya mengikuti tanda merah dibawahnya. Ini supaya kita bisa memasukkan dakron.
cara membuat kerajinan tangan

Lihat Juga : Cara Membuat Gantungan Kunci dari Kain Flanel Bentuk Binatang Imut

4. Masukkan dakron kedalamnya, setelah penuh barulah kita jahit bagian yang belum dijahit.
cara membuat kerajinan

5. Setelah itu, ambil kain flanel dengan warna yang berbeda. Potonglah kecil-kecil yang kemudian harus dibentuk huruf seperti contoh dibawah.
kerajinan lucu

6. Nah barulah kita tempelkan huruf-huruf kecil itu dengan lem tembak.
Souvenir murah

Lihat Juga : Cara Membuat Gantungan Kunci Hello Kitty dari Kain Flanel 

7. Tidak lupa diberi ring gantungan ya. Dan ini sudah selesai dan siap digunakan.
Kerajinan mudah

Akhir kata: 

Souvenir kerajinan lucu ini bisa lho sobat produksi banyak, bila ingin berjualan gantungan kunci lucu ini. Bisa dilihat bagaimana dengan modal sedikit bisa membuat banyak gantungan kunci lucu diatas itu.

Bila sobat niat berjualan kerajinan diatas, bisa langsung dipromosikan lewat media sosial atau tetangga sekitar.

Nah begitu saja sobat tutorial kali ini mengenai cara membuat gantungan kunci dari kain flanel bentuk love yang lucu. Semoga dengan adanya artikel ini dapat menambah kreatifitasan sobat.

Sekian selamat mencoba dan terima kasih.

Sumber : 
Candra
Candra Sosok yang ceria dan murah senyum, salam kenal