Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Kotak Aksesoris dari Kardus Bekas Simpel dan Murah

Cara Membuat Kotak Aksesoris dari Kardus Bekas
Hai sobat, selamat datang di blog Kreator Kerajinan, yang kali ini akan memberikan tutorial mengenai cara membuat kotak aksesoris dari kardus simpel dan murah. Kotak aksesoris sangat dibutuhkan bagi para perempuan yang biasanya sangat banyak sekali mengoleksi aksesoris kecil-kecil.

Kenapa menggunakan kardus? Sebab kardus harganya murah dan mudah sekali ditemukan, hal lainnya juga karena kardus fleksibel, bisa diotak-atik menjadi sebuah benda yang berguna.

Nah biasanya juga kardus menjadi sampah jarang ada yang menggunakannya lagi, paling tidak kardus dikumpulkan dan dijual kepada pengepul atau bank sampah. Jadi kita sekarang akan mencoba mengubahnya menjadi benda yang lebih berguna. Berikut caranya.

Cara Membuat Kotak Serbaguna dari Kardus Bekas

Sebelum menuju ke langkah-langkah pembuatannya, mari kita siapkan dahulu alat dan bahannya.

1. Kardus
2. Gunting
3. Penggaris
4. Bulpen
5. Double Tape
6. Kater


Langkah - langkah dalam Membuat Kotak Aksesoris dari Kardus Bekas

Berikut langkah-langkahnya.

1. Buatlah pola seperti berikut pada kardus sobat.
tempat make up gantung dari kardus

2. Nah seperti ini bentuknya sobat.
kotak serbaguna dari kardus bekas

3. Lipat pola agar bisa kita ubah menjadi kotak.
kotak kosmetik dari kardus

4. Tempelkan double tape pada pola.
rak make up dari kardus bekas

5. Kemudian kita lipat sesuai dengan pola.
kotak penyimpanan dari kardus

6. Kita lanjutkan pada pola sebelah. Yang di kiri itu bentuk kotaknya ya.

7.  Sama seperti cara diatas, kita lipat pola.
tempat make up dari botol bekas

8. Dan tempelkan double tape pada pola. Dan bentuk sesuai pola.

9. Kita potong kotak kardus membentuk V ini berfungsi sebagai alat membukanya.
tempat make up dari kardus sepatu

10. Buatlah kotak aksesoris sebanyak 4 kotak lagi.
cara membuat tempat make up gantung dari kardus

11. Kemudian kita tempelkan semua kotak menjadi satu bagian.
cara membuat kotak penyimpanan dari kardus

12. Selesai sekarang kotak aksesoris telah siap digunakan.
cara membuat kotak serbaguna dari kardus bekas

Akhir kata : 

Begitulah sobat cara membuat kotak aksesoris dari kardus bekas yang simpel dan mudah. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu sobat dalam menyimpan aksesoris-aksesoris yang sobat kumpulkan.

Selamat mencoba dan terima kasih.

Sumber : 
Candra
Candra Sosok yang ceria dan murah senyum, salam kenal