Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

13 Kerajinan Batok Kelapa Sederhana Unik dan Paling Laku

Produk Kerajinan Batok Kelapa

Batok kelapa adalah bagian dari buah kelapa yang sangat keras serta diselimuti oleh sabut kelapa. Batok kelapa sering dimanfaatkan sebagai bahan kerajinan, bahan bakar, dan briket. Ketiga pemanfaatan ini merupakan pengolahan yang dapat menghasilkan nilai tambah yang sangat berharga.

Tapi yang paling berharga dari batok kelapa yaitu dimanfaatkan sebagai bahan kerajinan. Kerajinan dari batok kelapa cukup banyak macamnya. Mulai dari perabotan rumah tangga sampai ke gantingan kunci pun bisa dibuat darinya.

Mau tahu apa saja macam kerajinan batok kelapa dan cara pembuatannya? Berikut kami ulas dibawah ini.

Kerajinan dari Batok Kelapa Beserta Cara Pembuatannya


Pembuatan kerajinan dari bahan yang keras ini haruslah memakai alat potong yang kuat dan juga bagus kualitasnya. Biasanya sih, kita memotong batok kelapa menggunakan Gerinda duduk, alat ukir, gergaji, mesin bor, dll sesuai kebutuhan kita sendiri.

Mesin-mesin itu dipakai sesuai cara pembuatan kerajinan batok kelapa. Seperti dibawah ini.

Kerajinan dari Batok Kelapa Celengan

Celengan di pasar biasanya dibuat dari plastik yang harga jualnya cuman 2000 sampai 7000 an, harga segitu sangatlah murah. Walaupun pemanfaatannya juga sama saja, sama-sama untuk menabung tapi celengan dari batok kelapa memiliki nilai seni yang tinggi dan tidak mudah disobek atau dihancurkan.

Sehingga Anda ketika ingin mengambil uang di celengan ini, Anda akan berpikir lagi untuk menghancurkannya.
Kerajinan dari Batok Kelapa Celengan
By Permana Yogi 
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa
  • Perlengkapan memoles
  • Gergaji, mesin pahat dan gerinda
  • Pola dan Amplas
Cara Pembuatannya
  1. Siapkan batok kelapa kering dan bersih 
  2. Haluskan permukaan tempurung kelapa menggunakan gerinda dan amplas
  3. Hidupkan mesin pahat, buat pola di tempurung seperti daun, lalu potong sesuai pola yang dibuat menggunakan mesin pahat itu. Buatlah bebereapa daun.
  4. Haluskan bentuk daun dari batok kelapa itu dengan gerinda
  5. Dari daun-daun yang dibuat, buatlah replika buah manggis. Tempelkan daun-daun menjadi satu sehingga seperti bagian atas buah manggis. 
  6. Haluskan bagian dalam tempurung kalau masih kurang halus. 
  7. Buat lubang sesuai keinginan.
  8. Satukan daun dan buah dengan menggunakan lem, lalu jemur dan siap digunakan. 

Kerajinan Batok Kelapa Gantungan Kunci

Gantungan kunci adalah cindera mata bagi sebagian tempat wisata, biasanya banyak terdapat di wisata pantai. Contohnya kalau Anda sering berkunjung ke Bali. Pasti banyak yang menyuguhkan gantungan kunci dari Khas dari daerah ini.

Nah tidak ketinggalan bila tempat Anda banyak sekali batok kelapa dan sangat memungkinkan untuk membuat gantungan kunci lucu dari bahan ini. Contoh sederhananya gantungan kunci lumba-lumba.
Kerajinan Batok Kelapa Gantungan Kunci
By Permana Yogi 
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa
  • Mesin paha dan gerinda duduk
  • Gantungan kunci
  • Perlengkapan Wood Working
  • Pola Sirip, Tubuh, DLL
  • Perlengkapan Tulis dan Lem
Cara Membuat
  1. Semua pola lumba-lumba kita gambar di batok kelapa.
  2. Potong menggunakan mesin pahat, sesuaikan dengan garis pola yang dibuat. 
  3. Haluskan bagian sisi pola yang sudah dipotong. 
  4. Kemudian rekatkan satu sama lain sesuai bagiannya. 
  5. Haluskan semua bagian tubuh sampai menyerupai lumba-lumba
  6. Beri bubuk kayu pada bagian yang terlihat ronggang serta oleskan lem agar menempel.
  7. Menghaluskan bekas lem yang ada. 
  8. Memasang tempat gantungan kunci dan siap dijual. 

Tutorial Membuat Gelas dan Cangkir Batok Kelapa

Gelas ataupun cangkir merupakan perabotan rumah tangga yang wajib ada, kalau tidak ada maka akan kacau dapur. Gelas dan cangkir biasanya terbuat dari kaca, plastik, atau alumunium. Ketiga bahan ini sangat banyak sekali di rumah.

Jarang sekali yang menggunakan batok kelapa sebagai gelas atau cangkir minumannya. Saran kami cobalah menggunakan gelas dan cangkir batok kelapa untuk minuman khusus di rumah, seperti Kopi atau Teh. Kedua minuman ini sangatlah cocok untuk benda itu.
Gelas dan Cangkir Batok Kelapa
By Bambu Kering
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa
  • Mesin ukir dan gergaji
  • Alat tulis dan Lem 
  • Pisau atau sendok
Pembuatannya
  1. Potong batok kelapa menggunakn gergaji
  2. Bersihkan isi dari batok kelapa.
  3. Potong bagian bawah batok kelapa. (untuk dudukan)
  4. Buatlah dudukan dari bagian yang dipotong
  5. Haluskan semua bagian.
  6. Tempelkan gelas dan dudukannya dengan lem G.
  7. Buatlah ukiran atau bentuk apapun di gelas tempurung kelapa. (Tidak Wajib)
  8. Jika perlu tempelkan juga "sayap" gelas.
  9. Poles menggunakan pernis dan jemur setelah itu baru deh digunakan.  

Lampu Hias dari Batok Kelapa

Lampu hias biasanya kita temukan dibeberapa rumah besar atau rumah-rumah orang yang punya banyak uang. Nah karena itu bisa nih kita membuat lampu hias dengan bahan batok kelapa yang sangat bagus sehinga banyak orang yang ingin membelinya.

Dan juga lampu hias ini bisa dijual dengan harga ratusan ribu rupiah tergantung gimana kesulitan pembuatannya.
Lampu Hias dari Batok Kelapa
By Bambu Kering
Alat dan bahan
  • Batok kelapa
  • Mesin ukir, mesin potong dan bor
  • Perlengkapan lampu
  • Perlengkapan tulis
  • Gerinda, amplas, dan pernis
Cara membuat 
  1. Bersihkan dulu batok kelapa, kemudian buatlah pola di batok kelapa.
  2. Lubangi kecil-kecil menggunakan bor pada garis pola yang dibuat. 
  3. Tempelkan dengan kayu berbebntuk lingkaran untuk tempat dudukannya. 
  4. Ambil papan kayu dan batang kayu yang masih bagus, kemudian satuan keduan bahan itu. Tidak lupa sambungkan kebl pada batang kayu.
  5. Pernis dulu batang kayu yang kemduain pasang fitting lampu di ujung batang kayu dan juga lampu tentunya. Setelah itu barulah batok kelapa kita pasang juga. 
  6. Dan sekarang siap untuk dijual.  

Lonceng Gantung dari Batok Kelapa

Salah satu atribut spesial dari lonceng angin ialah suara unik yang dihasilkan. Lonceng dari bambu dan batok kelapa ini memiliki suara yang jauh lebih lembut daripada lonceng angin yang terbuat dari besi.
Lonceng Gantung dari Batok Kelapa
By Ignited Innovative Indian
Alat dan bahan
  • Batok kelapa
  • Beberapa Bambu 
  • Tali, gunting, pensil, 
  • Batok kayu
  • Bor
  • Pisau tajam atau sejenisnya
Langkah pembuatannya
  1. Gunakan bor untuk membuat beberapa lubang pada batok kayu untuk jalannya tali. 
  2. Buat lubang pada bambu untuk tali.
  3. Lubangi batok kelapa sesuai berapa bambu yang dipakai dan juga lubang batok kayu.
  4. Agar suara yang dihasilkan bambu lebih lembut, kita potong sebagian.
  5. Ikat batok kelapa dan juga bambu.
  6. Ikat batok kayu
  7. Ikat batok kayu pada bagian dalam dari batok kelapa atau ditengah-tengah bambu. 
  8. Siap digunakan. 

Kerajinan Batok Kelapa Mangkok

Mangkok atau wadah merupakan salah satu perabotan rumah tangga yang penting. Kalau tidak ada mangkok kita akan sangat kesusahan kalau lagi makan bakso atau buat wadah cemilan kita.

Mangkok juga sangat mudah kita jumpai di pasar, banyak jenisnya dari yang berbahan plastik, terus alumunium, dan juga besi ada dipasar. Harganya pun juga wajar, pas lah dikantong kita.

Namun berbeda kalau yang dibuat dari batok kelapa, penggunaan mangkok dari batok kelapa sering dipakai di tempat wisata saja. Semisal mangkok untuk bakso di daerah pantai, kadang-kadang makai mangkok batok kelapa. Cara pembuatannya pun gampang sekali, begini caranya.
Kerajinan Batok Kelapa Mangkok
By  DIY.ntd
Alat dan bahan
  • Batok kelapa 
  • Gergaji
  • Pisau 
  • Pernis 
  • Amplas
Cara Pembuatannya
  1. Bersihkan batok kelapa dari serabutnya
  2. Potong setengah bagian menggunakan gergaji
  3. Haluskan semua sisi batok kelapa menggunakan amplas
  4. Beri sedikit pernis dan oleskan menyeluruh
  5. Jemur di tempat yang terik
  6. Siap digunakan

Speaker dari Batok Kelapa

Teknologi memang telah berkembang dengan pesat, Akan tetapi teknologi juga tidak lepas dari bahan-bahan tradisonal. Seperti batok kelapa yang dibuat untuk wadah speaker ini.

Terlihat sangat tradional dan bernilai seni tinggi. Harga yang dipatok bila kita menjual benda ini bisa mencapai 150 ribuan keatas, bisa disesuaikan daerah tempat tinggal Anda.

Berikut caranya.
Speaker keren
By X-Creation 
Alat dan bahan
  • Batok kelapa
  • Gergaji, grenda, alat potong. 
  • Kabel-kabel pembuatan speaker
  • Alat tulis
  • Papan sirkuit
  • Solder
Langkah pembuatannya 
  1. Buatlah lubang pada batok kelapa untuk tempat masuknya papan sirkuit dan kabel
  2. Lubangnya sebanyak 3 saja.
  3. Haluskan semua bagian batok kelapa
  4. Pasang stiker pada batok kelapa. (Bisa dibuat sendiri dengan melihat video pembuatannya)
  5. Rakitlah kabel dengan papan sirkuit.
  6. Gabungkan 3 baterai menjadi satu bagian dan tempelkan papan sirkuit di baterai.
  7. Masukkan baterai dan juga papan sirkuit di batok kelapa.
  8. Uji coba dan siap digunakan. 

Tas dari Batok Kelapa

Tas adalah barang wajib dibawa oleh seorang wanita kalau lagi keluar rumah. Tas pun yang dibawa pastilah sangat bagus, tidak akan seorang wanita mau membawa tas yang jelek dan kumuh ketika keluar rumah.

Batok kelapa ternyata bisa juga lho dibuat menjadi sebuah tas. Namun ukurannya kecil, ini cocok untuk membawa benda-benda perhiasan atau make up yang bentuknya kecil-kecil. Pembuatannya juga sederhana lho, simak dibawah ini.
Tas mini keren
By craft n Art wale
Alat dan bahan
  • Gergaji
  • Resleting
  • Kain hias dan Manik-manik
  • Tali tas
  • Pisau
  • Tang
  • Amplas
  • Gunting dan lem
Langkah membuatnya
  1. Potong setengah bagian pada batok kelapa menggunakan gergaji, bersihkan dari serabutnya dan juga bersihkan dalamnya, tidak lupa haluskan permukaannya menggunakan amplas. 
  2.  Oleskan lem pada bibir permukaan batok kelapa, tempelkan kain resleting pada kedua batok kelapa. 
  3. Hias semua permukaan batok kelapa dengan manik-manik yang cantik. 
  4. Pasangkan tali tas pada batok kelapa
  5. Dalamnya kita tempelkan kain.
  6. Siap digunakan. 

Cara Membuat Tempat Pena dari Batok Kelapa

Peralatan tulis seperti pensil, bulpen, dan spidol sudah menjadi barang wajib di rumah. Tapi biasanya peralatan tulis ini sering sekali tergeletak dan ditaruh sebarangan.

Dengan adanya persoalan ini, kita sangat memerlukan tempat pena / tempat peralatan tulis. Sudah banyak tempat pena dijual diluaran sana dan kita bisa kok menggunakan gelas sebagai tempat peralatan tulis kita.

Namun alangkah baiknya jika banyak batok kelapa di sekitar kita, maka gunakan itu sebagai tempat peralatan tulis kita. Caranya mudah kok, ikuti gambar di atas dan petunjuk dibawah ini.
 Tempat Pena dari Batok Kelapa
By HABIB ART & CRAFT STUDIO
Alat dan bahan
  • Gergaji kecil dan pisau
  • Amplas dan bubuk kayu
  • Lem G dan Lem kayu
  • Hiasan seperti tali dan manik-manik
  • Tiner dan kuas
Cara Pembuatannya
  1. Potong batok kelapa 3/4 bagian saja, bersikan bagian dalamnya menggunakan pisau. Keringkan di tempat lapang selama 1 hari. 
  2. Haluskan permukaannya dan buatlat pola bergelombang pada bibir batok kelapa menggunakan gergaji.
  3. Oleskan lem pada bagian bawah batok kelapa dan rekatkan dengan bagian batok kelapa yang tinggal 1/4 itu. Kita jadikan sebagai dudukan / penyangga.
  4. Oleskan vernis pada seluruh bagian. Setelah itu jemur ya sekitar 6 jam di panas yang terik. 
  5. Oleskan lem dengan bentuk garis melingkar terus diiringi tali. Dan tempelkan manik-manik juga. 
  6. Siap dipakai. 

Asbak dari Batok Kelapa

Asbak adalah teman bagi penikmat rokok untuk membuang ampas dari hasil pembakaran rokok yang telah dinikmati.

Kalau tidak ada asbak maka ampas akan dibuang sembarang dan malah akan jadi kotor tempat disekitarnya.

Asbak bisa dibuat dari bahan apa saja, sudah banyak dijumpai asbak terbuat dari batok kelapa yang sangat variatif bentuknya. Tapi Anda bisa kok membuat dengan bentuk sederhana.
Asbak dari Batok Kelapa
By Permana Yogi 
Alat dan Bahan
  • Batok Kelapa yang sudah Bersih dan Kering
  • Gergaji
  • Amplas
  • Tiner dan kuas
  • Lem G dan Bubuk kayu
Cara Membuat
  1. Batok kelapa yang sudah dipotong menjadi setengah bagian, kita potong bagian atasnya. 
  2. Bagian atasnya kan berbentuk cekung, nah itu sebagai tempat membuang ampas rokok. 
  3. Kita rekatkan keduanya, taburkan bubuk kayu pada sela-selanya dan oleskan lem G agar mengeras. 
  4. Bersihkan dari bubuk kayu dan lem.
  5. Jemur selama 1 jam.
  6. Poles dengan vernis dan jemur kembali selama 1 jam. 
  7. Asbak siap digunakan. 

Gayung dari Tempurung Kelapa

Gayung dari tempurung kelapa biasanya dipakai untuk acara pernikahan orang Jawa dan ini menjadi kewajiban harus ada gayung tradisional ini.

Nah cara membuatnya mudah kok, gak ribet tinggal menyiapkan alat dan bahan dibawah ini.

Gayung dari Tempurung Kelapa
By purwadi prayoga
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa 
  • Bambu panjang ukuran 40 cm
  • Lem Tembak dan lem G
  • Pilox
  • Amplas
  • Gergaji 
Langkah pembuatannya
  1. Haluskan permukaan batok kelapa menggunakan amplas
  2. Potong bagian atas batok kelapa
  3. Potong bambu sebagus mungkin untuk dibuat menjadi pegangan batok kelapa.
  4. Buat lubang pada batok kelapa untuk dikaitkan dengan bambu. 
  5. Kaitkan bambu dengan batok kelapa, lem pada bagian ujung bambu. 
  6. Keringkan terlebih dahulu. kemudian pilox dan jemur di tempat yang terik selamat 3 jam. 
  7. Siap digunakan.  

Cara Membuat Miniatur dari Batok Kelapa Berupa Helikopter

Sebuah miniatur yang cantik dari bahan kayu sering sekali dicari oleh banyak orang. Biasanya hanya sebagai cindera mata atau oleh oleh pada saat berwisata di suatu tempat atau juga mereka mengoleksi benda-benda mungil keren ini untuk dipajang di dalam rumah.

Nah sebuah miniatur cantik dari bahan kayu juga biasanya ya memiliki harga jual yang tinggi. Sekitar 70 rb sampai 200 rb, itu tergantung ukuran dan kerumitan pembuatannya.

Kalau miniatur dari batok kelapa yang kami tahu sangat sulit pembuatannya. Karena bentuk batok kelapa yang bulat menjadikannya sulit untuk diolah. Harus dipotong kecil-kecil dan disatukan dengan sangat telaten.

Begini cara membuat miniatur helikopter dari batok kelapa yang sudah kami sederhanakan.
Miniatur batok kelapa
By inilah Mojokerto
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa
  • Amplas
  • Lem G
  • Pernis
  • Gerenda Mesin
  • Spidol
Langkah Membuat
  1. Bersihkan bagian dalam batok kelapa dan keringkan.
  2. Haluskan permukaan luar menggunakan amplas.
  3. Buatlat pola-pola helikopter sesuai bagian-bagiannya pada batok kelapa. 
  4. Potong menggunakan gerinda mesin sesuai pola yang dibuat. 
  5. Jadikan satu potongan menggunakan Lem G.
  6. Vernis dan jemur ditempat yang terik
  7. Siap digunakan dan dijual. 

Kerajinan Bunga dari Batok Kelapa

Bunga telah menjadi benda yang selalu ada di dalam rumah. Bunga juga menjadi simbol keindahan bagi dunia dan sangat disukai oleh semua orang. 

Replika bunga bisa menjadi pengganti bagi Anda yang sulit dalam merawat bunga di dalam rumah. Replika bunga pun banyak sekali bentuk dan jenisnya. Jenisnya bisa bahan apa saja, misalnya bunga dari gelas plastik, bunga dari kertas, bunga dari alumunium, bunga dari sendok, dan sebagainya. 

Nah Bunga dari batok kelapa pun juga ada, akan tetapi jarang sekali kita melihatnya dijual di tempat wisata. Kalau kalau Anda ingin membuatnya, itu sangat bagi sebab ini terbilang tidak terlalu rumit seperti membuat miniatur helikopter diatas. 


Begini caranya. 
Bunga dari batok kelapa
By Stone paper scissor
Alat dan Bahan
  • Batok kelapa
  • Gergaji kecil atau gerinda
  • Lem G
  • Vernis
  • Kayu kecil
  • Peralatan tulis dan kertas
Langkah Membuat
  1. Buatlah pola bunga matahari di kertas.
  2. Copy cetakkan pada batok kelapa sebanyak 8 kali. Ingat sebelumnya batok kealpa harus dibersihkan bagian dalamnya dan luarnya tidak lupa Haluskan makai amplas. 
  3. Potong batok kelapa sesuai cetakkan menggunakan gergaji kecil atau gerinda duduk. 
  4. Buat bentuk lingkaran dari kayu untuk bagian tengah nya, besar bisa disesuaikan. 
  5. Ambil kayu kecil untuk dijadikan tangkai bunga. 
  6. Buat potnya dengan batok kelapa yang baru. Bersihkan batok kelapa bagian dalam dan luarnya. 
  7. Gunakan teknik membuat Gelas dari batok kelapa. 
  8. Rekatkan bunga dengan lingkarang bunga yang membentuk bunga matahari. 
  9. Rekatkan dengan tangkai dan bagian bawah tangkai kita beri dudukan. 
  10. Dudukan kita tempelkan dengan pot yang berbentuk seperti "Gelas". 
  11. Selesai siap dipajang. 

Fungsi Kerajinan Batok Kelapa

Sebagai Tambahan dalam Pendapatan Aktif

Produk kerajinan batok kelapa di Indonesia masih kecil peminatnya dengan kata lain harga jual di pasar lokal sangat kecil sekali. Namun berbeda bila melihat pasar internasional, di luar produk dari batok kelapa sangat diminati terutama produk perabotan rumah tangga.

Bila Anda tertarik dengan hal ini bisa langsung membaca artikel mengenai Kiat Sukses Pengusaha Batok Kelapa di Semarang.

Hiasan & Perabotan Rumah

Anda dapat memajang produk batok kelapa yang telah dibuat di meja tamu anda. Untuk bentuk seperti miniatur kendaraan dan gantungan kunci dapat anda letakkan di atas lemari hias.

Sedangkan untuk produk perabotan rumah seperti gelas, sendok, gayung dan lain-lainnya Anda bisa menggunakannya langsung.


Ancaman Kerajinan Batok Kelapa

Adapun ancaman yang ditimbulkan dari kerajinan dari batok kelapa ini, yaitu dapat mengancam keberlangsungan pohon kelapa, jika dalam pemanfaatan dan pengambilan buah kelapa tidak dipertimbangkan.

Namun hal ini masih kecil kebenarannya karena batok kelapa banyak sekali limbah nya dan sedikit sekali yang memanfaatkannya alhasil bisalah kita mengubahnya menjadi kerajinan batok kelapa yang bagus dan bermanfaat.


Demikian dari artikel kami mengenai produk kerajinan batok kelapa yang bisa kami sampaikan, mohon maaf bila ada kesalahan penyampaian dan tulisan. Terima kasih selamat mencoba.
Candra
Candra Sosok yang ceria dan murah senyum, salam kenal